Mangnguluang Mansur: KKSS Depok Dapat Berkontribusi Lebih Besar, Walikota Depok Bakal Hadir di Pelantikan Pengurus KKSS

0
723
- Advertisement -

PINISI.co.id- Pelantikan Badan Pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan Kota Depok periode 2022-2027 menurut rencana akan digelar pada 17 Juli 2022 di Gedung Aula Masjid Jami Al Muiz GDC, Depok, Jawa Barat.

Hal itu dikatakan ketua BPD KKSS Depok Dr.Ir Ridwan saat pertemuan silaturahim bulanan warga KKSS Depok di kediaman Tomi dan Sahrawati di Meruyung Depok, Minggu (19/6/2022).

Ridwan berharap setelah pengukuhan jajaran pengurus baru KKSS Depok segera melakukan konsolidasi sehingga gerakan organisasi paguyuban ini lebih dinamis.

Dalam pelantikan ini bakal dihadiri Walikota Depok Muhammad Idris dan sejumlah jajarannya. Kepastian itu diungkapkan
Mangnguluang Mansur saat ditemui di Kantornya di Balaikota Depok, Selasa pekan lalu.

“Kehadiran walikota Depok juga akan dirangkaikan dengan talk show dengan warga KKSS terkait kepentingan kewargaan,” kata Mangnguluang yang juga adalah Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Depok.

- Advertisement -

Menurut Mangnguluang warga KKSS Depok cukup potensial dan banyak dari mereka adalah tokoh nasional yang menetap di Kota Depok. Disebutkan misalnya mantan Kapolri Jenderal Idam Azis, politisi Nurdin Halid, Hakim Agung Ibrahim, mantan Wakapolri Jusuf Manggabarani.

“KKSS Depok dengan segala potensi nya dapat memberikan kontribusi yang lebih besar bagi pembangunan kota Depok,” pungkas Mangnguluang. (Lip)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here