Ratusan Wanita Karier Bugis-Makassar dan Toraja Semarakkan HUT Ke 46 IWSS 

0
450
- Advertisement -

PINISI.co.id- Tak kurang 750 wanita karir dari seluruh Indonesia menyemarakkan HUT Ikatan Wanita Sulawesi Selatan Ke-46 yang digelar di Hotel Merlynn Park, Minggu, 29 Oktober 2023.

Acara HUT IWSS ini juga dirangkai dengan Mukernas dan Pertemuan Wanita Karier Bugis, Makassar dan Toraja. 

Ratusan perempuan ini berlatar belakang keahlian dan profesi seperti  pengusaha, politisi, birokrat, akademisi, dan pofesional lainnya. Mereka tersebar dari seluruh Indonesia.

Perhelatan yang diwarnai atmosfer Sulawesi Selatan ini dibuka oleh Mufidah Jusuf Kalla yang merasa bangga dengan IWSS dengan kesolidan dan kekompakan meskipun berada  di perantauan. 

Mufidah Jusuf Kalla didampingi Ketua PP IWSS Andi Nurhiyari dan Ketum KKSS Muchlis Patahna di Pertemuan Wanita karier Bugis-Makassar dan Toraja.

- Advertisement -

“Yang paling berkesan dari tradisi keluarga masyarakat Sulawesi Selatan khususnya dikeluarga saya saat berkumpul bersama anak cucu, makanan yang selalu dicari dan harus dihidangkan adalah pallumara — ikan kuah kuning khas Sulawesi Selatan,” ucap Mufidah Jusuf Kalla sumringah.

Sementara itu Ketua PP IWSS Andi Nurhiyari Jamaro mengemukakan, IWSS adalah oraganisasi yang besar yang sudah berusia 46 tahun dan telah berhasil berkiprah dalam berbagai bidang. 

“Atas dasar itulah IWSS mencetuskan Pertemuan Wanita Karier Bugis, Makassar, dan Toraja. Saya berharap acara ini dapat berlanjut menjadi agenda rutin IWSS kedepannya,” kata Andi Nurhiyari. 

Adapun Ketua Umum BPP KKSS Muchlis Patahna mengungkapkan rasa bangga dengan terselenggaranya kegiatan ini. “IWSS sangat luar biasa, dengan adanya acara ini secara langsung IWSS menggerakkan organisasi dan membuka peluang untuk saling bersinergi antar sesama wanita karier yang ada di Perantauan,” kata Patahna. 

Dalam sesi talkshow PWK BMT menghadirkan tiga narasumber yang telah berhasil di bidangnya masing-masing, yaitu Nurwayah, wanita karier yang sukses membangun perusahaan yang bergerak di bidang Perminyakan, Meutia Viada Hafid, yang sukses merintis karir di kepenyiaran dan politisi. Saat ini Meuty adalah Ketua Komisi I DPR-RI. Meutia juga merupakan putri dari Sekjen BPP-KKSS Anwar Hafid Periode 1995-1999. 

Yang ketiga adalah Winarni Monoarfa, wanita karier yang sukses di birokrasi. Saat ini menjabat sebagai Staf Ahli Kementerian Lingkungan Hidup Bidang Hubungan Antar Lembaga Pusat dan Daerah. Beliau juga merupakan Guru Besar Universitas Hasanuddin.

Sebagai moderator Putri Viola, News Anchor TV One keturunan Bugis Sulawesi Selatan. Menurut Eptati Kamaruddin, seluruh pengisi acara talkshow dari narasumber hingga moderator merupakan putri terbaik Keturunan Sulawesi Selatan yang telah berhasil pada profesi dan bidangnya masing-masing.

Musyawarah Kerja Nasional sendiri dihelat sejak sore hingga malam dan dibuka oleh Sekjen PP-IWSS Andi Sri Awan Asri. Peserta Mukernas IWSS adalah Ketua dan Sekretaris Pengurus Wilayah IWSS yang terdiri dari 31 PW di Seluruh Indonesia, Peninjau 1 orang dari unsur Wilayah dan Pengurus Pusat IWSS. 

“Rekomendasi Mukernas IWSS terdiri dari Rekomendasi Internal yaitu memperkuat peran Departemen-Departemen IWSS dalam merespon berbagai isu Sosial dan Kemasyarakatan.  Adapun Rekomendasi External adalah 

mendorong dan memberikan support keluarga IWSS khususnya dan KKSS umumnya yang akan maju dalam jabatan publik yang tidak dipilih oleh rakyat,” ujar Andi Sri Awan. 

Menurut Andi Sri Awan, IWSS sebagai organisasi kemasyarakatan tidak boleh memberikan dukungan politik, baik dalam Pilpres, Pileg, dan Pilkada. Akan tetapi, setiap anggota IWSS memiliki independensi untuk memberikan dukungan politik.  

Ketua Penyelenggara Mastuti Betta, menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah turut membantu dan berkontribusi dalam menyukseskan acara ini baik moril maupun materil.

Tampak hadir, Ketua Dewan Pakar BPP-KKSS Jafar Hafsah, mewakili Gubernur Sulawesi Selatan Since Lamba Staf Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan. Selanjutnya newakili Menteri Pertanian RI Andi Nur Alam Syah, Dirjen Perkebunan Kementerian Pertanian. (Lif

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here