Menteri & Kepala Bappenas Suharso Monoarfa: Ada Orang Kaya Penerimna Bansos

0
652
Menteri PPN?Kepaka Bappenas Suharso Monoarfa.
- Advertisement -

PINISI.co.id- Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Suharso Monoarfa membeberkan permasalahan penyaluran bantuan sosial (bansos) di lapangan. Salah satunya penerima bansos salah sasaran. Dia mencontohkan pejabat eselon I di Bappenas ada yang masuk daftar penerima bansos.

Di kantornya Suharso, ada eselon I kebagian, karena mungkin yang dipakai data lama.

“Bukan Kementerian Sosial yang salah, bukan dia (penerima) juga yang salah. Waktu pemutakhiran tahun berapa diambil dan diambil di KK-nya itu untuk Jakarta, kan aneh bin ajaib,” kata Suahrso dalam rapat kerja gabungan dengan DPR RI, Rabu (1/7/20).

Lebih lanjut Suharso mengatakan ada juga orang kaya di Jakarta yang ‘dipaksa’ menerima bansos karena permasalahan data tersebut. “Karena kami juga ada di lapangan, kami backup data di lapangan, apa yang terjadi kita tahu persis, misalnya ada orang-orang yang mampu, rumahnya gedongan di Jakarta tapi dipaksa harus menerima,” kata dia.

Dia pun menjelaskan bahwa pemerintah melakukan perbaikan data-data tersebut dan saat ini sedang berjalan.

- Advertisement -

“Jadi kita merasakan itu, kita melihat itu, bukan kita tanpa melihatnya. Jadi soal verifikasi, validasi itu sedang berproses sampai hari ini. Karena itulah ada program perbaikan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial untuk tahun 2021,” pungkasnya. [ Syam/detik.com ]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here