KKSS Jawa Tengah Bagikan Sembako Kepada Korban Rob di Pantai Slamaran Pekalongan

0
971
Seorang warga korban rob di Pantai Slamaran Pekalongan mendapat bingkisan sembako dari KKSS Jawa Tengah, Minggu (7/6/20).
- Advertisement -

PINISI.coid- Banjir rob yang terjadi di Kota Pekalongan, Jawa Tengah, sejak 4 Mei 2020, menyebabkan sebagian jalan di pinggiran pantai terendam air hingga 50 centimeter. Tak kurang, 2 RW, 12 RT, dan total warga ada 1.000 orang lebih rumahnya yang terendam air laut. Akibat gelombang tinggi ini aktivitas warga terganggu.

Menyikapi hal itu, sejumlah pengurus Badan Pengurus Daerah KKSS Pekalongan menyambangi warga korban air pasang di Pantai Slamaran, Pantai Panjang Baru Damai, dan Krapyak, Pekalongan, Minggu (7/6/20).

“Sebanyak 25 Paket sembako dengan isi beras, gula pasir, minyak goreng dan mie instan kami bagikan ke warga yang rumahnya yang terendam air pasang,” kata Ketua BPD KKSS Pekalongan Muhammad Risca.

Dengan menggunakan sepeda motor, pengurus KKSS Pekalongan menembus air pasang yang menggenangi seluruh badan jalan. Sesampai di lokasi pengungsian, bingkisan ini langsung dibagikan, termasuk tiga paket kepada pegawai BPN yang rumahnya terimbas banjir rob.    

Salah satu korban yang menerima paket bantuan adalah Pak Halim, seorang punawirawan TNI Kodim Pekalongan. Warga KKSS ini sedang mengungsi di rumah anaknya di Perum Podosugih bersama anaknya. Halim sendiri sudah lama menderita sakit.

- Advertisement -

“Bantuan sosial ini merupakan sumbangsih Badan Pengurus Wilayah KKSS Jawa Tengah yang diserahkan Ibu Musdalifah kepada KKSS Pekalongan,” ungkap Risca. 

Ketua BPW KKSS Jawa Tengah Musdalifah Pangka menuturkan, saat terjadi musibah di daerah kita menetap kita harus menunjukkan kepedulian kepada sesama warga, sebagaimana yang terjadi pada korban rob di Pekalongan.

Dan perlu diketahui selama pandemi Covid-19, KKSS Jawa Tengah telah mendistribusikan 2.000 paket kebutuhan pokok ke semua BPD KKSS di Jateng, di antaranya Boyolali, Semarang, Solo Raya, Kebumen, Blora, Pekalongan, Jepara, Tegal, Karimun Jawa,  Salatiga. Cepu, dan Rembang. [Lip]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here