Bupati Maros, H.A.S.Chaidir Syam, Datangi Para Veteran Pejuang Kemerdekaan

0
535
- Advertisement -

PINISI.co.id- Sehari jelang HUT RI ke 76, Bupati Maros HAS Chaidir Syam kunjungi veteran pejuang Maros, Senin (16/08/2021).

Menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 dan sebagai bentuk perhatian terhadap veteran pejuang Maros, Bupati Maros HAS Chaidir Syam berkunjung ke markas veteran. Para vetran Maros adalah pelaku sejarah untuk Kabupaten Maros.

Salah satu veteran yang ia kunjungi ialah H Abd Karim Tika atau yang kerap disapa Karaeng Tika di Bontocina Kel. Raya, Kec. Turikale. Karaeng Tika yang sekarang berusia 94 tahun, merasa bahagia atas kunjungan Bupati Maros.

“Baru kali ini ada Bupati yang datang mengunjungi, saya sangat terharu,” ungkap Karaeng Tika.

Usai di rumah Karaeng Tika, veteran selanjutnya yang dikunjungi Chaidir adalah nenek Habau yang berusia 80an. Nenek Habau tinggal di rumah kontrakan, dirinya mengaku sempat bergabung dalam tim medis juga sempat ikut mengangkat senjata bersama pejuang-pejuang lainnya.

- Advertisement -

Sambil berbincang terkait perjuangan para vetran, Chaidir juga tidak lepas menanyakan kondisi kesehatan vetran-ventran yang dikunjungi. Tidak hanya berkunjung dan bertegur sapa, pihaknya juga membawa beberapa bingkisan sosial dan sumbangan pribadi untuk diberikan.

Selain berkunjung ke rumah veteran yang terbaring sakit dan hanya bisa berbaring di rumah, Chaidir juga mengunjungi Markas veteran. Di hadapan para veteran dirinya mengungkap, besok kita akan merayakan hari kemerdekaan, kemerdekaan bisa kita dapatkan berkat perjuangan para veteran-vetetan kita ini.

“Hari ini saya mewakili masyarakat Maros datang berkunjung ke Markas vetran, ini adalah bentuk perhatian kita,” ungkap Chaidir.

Chaidir mengungkap, kita harus memberikan perhatian terhadap para vetran. Ini menjadi bentuk rasya syukur akan perjuangan mereka. Sebagai generasi lanjut tutur Chaidir, kita harus selalu bersyukur dan berterimakasih atas perjuangan serta darah yang mereka tumpahkan.

“Semoga veteran-vetran kita terus mendapatkan perhatian bangsa. Insyaallah Indonesia Maju, masyarakat sejahtera,” ungkapan Chaidir Syam menutup pembicaraan dengan awak media. (Van)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here