Anak-Anak Rayakan Lomba 17 Agustusan, Panitia Terapkan Protokol Kesehatan

0
1123
Sejumlah anak-anak melakukan lomba balap karung, tteap dalam prrotokol kesehatan di desa Buhung, Bulukumba.
- Advertisement -

PINISI.co.id- Layaknya tahun-tahun sebelumnya, setiap tanggal 17 Agustus akan selalu menjadi hari yang begitu spesial untuk masyarakat Indonesia. 

Meski tahun ini peringatan hari kemerdekaan tidak bisa di laksanakan secara semarak karena pandemi Covid-19. Tapi tidak menyurutkan semangat warga untuk memperingati hari kemerdekaan.

Hal ini terlihat di Desa Buhung Bundang, Kecamatan Bontotiro, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi-Selatan. Beberapa warga berinisiatif untuk melaksanakan lomba bagi para anak-anak. 

Diantara lomba tersebut yakni lari karung, makan kerupuk, lomba mewarnai dan banyak lagi lomba lainnya. 

Menurut Armi salah seorang panitia bahwa kegiatan ini berawal dari inisiatif warga lorong pemuda, yang kemudian disampaikan kepada warga lainnya melalui sosial media.

- Advertisement -

“Kegiatan ini rencananya akan dilaksanakan selama dua hari. Semua warga terlihat senang dengan kegiatan tersebut, terlihat dari antusiasnya para orang tua mengantar anaknya untuk mengikuti lomba,” ungkapnya, Rabu (19/8/2020).

Di tempat terpisah Yumita yang didaulat sebagai ketua panitia menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan ini tidak semeriah tahun-tahun sebelumnya karena pandemi Covid-19. Namun demikian para panitia melaksanan kegiatan dengan memperhatikan protokol kesehatan.

“Semoga pandemi segera berlalu sehingga tahun-tahun berikutnya kita bisa melaksanakan dengan lebih meriah lagi” tutupnya.

[Andi Alfian Salassa]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here