Simak, Sri Asri Wulandari dan Fankar Umran Tentang Capaian PSBM

0
1021
- Advertisement -

PINISI.co.id- Acara Pertemuan Saudagar Bugis Makassar ( PSBM) Ke 22 usai akhir pekan lalu, Ahad (15/5). Namun inspirasi dan motivasi yang disampaikan oleh Wakil Presiden RI Ke 10 dan Ke 12 Jusuf kalla (JK) akan selalu bergaung di sanubari para saudagar.

Dihadapan para Saudagar Bugis Makassar yang memenuhi ballroom hotel Claro, Sabtu (14/5) JK membawa hadirin kemasa lalu. Merasakan atmosfer bisnis zaman 4.0, dan memberi gambaran prospek bisnis masa depan.

Betapa tidak, beliau bercerita kepada “anak-anak” nya secara runtut dan teratur. Mengupas tuntas sepak terjang Saudagar Bugis Makassar, lengkap dengan nama, alamat perusahaan bidang usaha dan pendirinya.

Menurut pengusaha sekaligus Bendahara Umum PB KKSS Sri Asri Wulandari, apa yang disampaikan Pak JK sangat istimewa. “Beliau menginspirasi kita bahwa pendidikan bisnis yang paling jitu, bermula dengan lingkungan keluarga,” kata Sri Wulandari seraya menambahkan, apa yang dicontohkan H Kalla kepada JK yang ditugaskan setiap hari menghitung uang jualan, kemudian menyetorkan ke bank adalah pelajaran yang tidak diperoleh di bangku sekolah atau kuliah.

Senada dengan Sri Wulandari, Direktur Utama BRINS Fankar Umran menyatakan pertemuan saudagar dan semacamnya sebenarnya adalah hal biasa. Tetapi Pertemuan Saudagar Bugis Makassar ini adalah sesuatu yang sangat jauh berbeda.

- Advertisement -

“Pertemuan ini diikuti oleh berbagai level generasi. Mulai dari generasi sebelum baby boomer sampai pada generasi Z. Konsepnya tidak hanya menghasilkan deal bisnis melainkan juga suasana yang terasa adanya “perekatan hati” antara satu dengan yang lain,” jelas Fankar.

Profesional di bidang perbankan dan finansial management ini menegaskan, kedekatan hati adalah modal utama untuk hubungan jangka panjang yang saling mamahami kelebihan dan kekurangan. (Sol)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here