500 Paket Bansos Dari Kemensos Segera Didistribusikan di Lima Wilayah KKSS DKI Jakarta

0
987
Sebagian bansos dari Kementerian Sosial RI untuk warga KKSS DKI Jakarta.

PINISI.co.id- Bantuan sosial dari Kementerian Sosial telah diterima Wakil Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (BPP-KKSS) Ida Laomo, dini hari tadi di Jakarta,  Jumat (3/7/20).  

Menurut Ida Laomo, sebanyak 500 paket kebutuhan dasar pokok ini segera didistribusikan kepada warga KKSS yang terdampak Covid-19 di seluruh wilayah DKI Jakarta, dengan koordinator masing-masing di lima BPD KKSS, yaitu KKSS Jakarta Utara, Barat, Timur, Selatan, dan Pusat,” kata Ida Laomo saat dihubungi PINISI.co.id.  

Daerah-daerah prioritas yang mendapatkan bingkisan sembako adalah kecamatan Cilincing, Koja di Jakarta Utara,  Halim dan Cibubur Jakarta Timur, kawasan Benhil di Jakarta Pusat, Bintaro, Pasar Minggu di Jakarta Selatan, dan Palmerah di Jakarta Barat. “PB IKAMI dan IKAMI Ciputat juga kebagian,” ujar Ida Laomo.

Terkait hal itu, atas nama pengurus, Ketua Umum BPP KKSS Muchlis Patahna menyampaikan terima kasih atas bantuan sosial dari Kementerian Sosial ini. “Bantuan ini sangat besar artinya bagi warga yang terkena pandemi,” kata Muchlis.

Bantuan sosial dari Kementerian Sosial untuk BPP KKSS merupakan bingkisan yang kedua yang difasilitasi oleh Direktur Balitbang Kemensos  Prof.Dr.Syahabuddin M.Ag.

Paket bantuan ini berupa beras 10 kilogram, minyak goreng 2 liter, mie instan 10  bungkus, sarden ukuran besar 3 buah berikut satu botol saus sambal. [Man]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here